Tipe-Tipe Flamer dan Cara Mengatasinya



Flamer atau Haters dalam dunia fanfiction pasti bukanlah hal yang asing lagi. Apalagi buat author-author yang masih baru atau kata lainnya newbie. Flamer adalah orang-orang yang tidak menyukai sebuah karya yang diciptakan atau dibuat oleh orang lain dan cenderung berisi kata-kata yang kasar dan menyakitkan, meskipun tidak semuanya begitu.
Dan diantaranya adalah sebagai berikut :

1. Flamer Yang Baik.
Flamer yang satu ini adalah flamer yang paling jarang muncul di dunia fanfiction. Namun flamer yang seperti merekalah flamer yang dapat mendongkrak kualitas dari para author-author baru.

Ciri-ciri flamer yang satu ini adalah sebagai berikut
a.       Mempunyai akun .
b.      Kata-kata kadang kasar namun cenderung mendorong.
c.       Menyebutkan apa kekurangan dari pada sebuah fic tersebut.
d.      Dan yang jelas mereka akan membalas setiap pertanyaan yang akan anda ajukan tentang kekurangan dari fic atau cerita yang anda buat.

Cara mengatasinya : Kurasa flamer yang satu ini tidak perlu diatasi karena yah... kalian tahu sendiri jika yang mereka katakan itu memang benar adanya, dan kalian jangan menyikapinya dengan emosi. Melainkan kalian balas dengan memperbaiki fic anda dan buktikan bahwa anda dapat membalikan pendapat yang dia lontarkan mengenai fic anda.

2.       Flamer Biasa (Normal)
Flamer yang satu ini adalah flamer yang sering muncul dipermukaan akhir-akhir ini. Mereka tidak punya akun dan hanya mengejek serta merendahkan fic anda tanpa menyebutkan apa kelemahan maupun kekurangan dari karya anda.

Ciri-ciri flamer yang satu ini adalah sebagai berikut :
a.       Tidak memiliki akun.
b.      Kata-kata kasar seperti halnya flamer pada umumnya (namanya juga flamer).
c.       Mempertahankan apa yang dianggapnya benar.
d.      Mempunyai alasan jelas mengapa dia membenci fic anda.

Cara mengatasinya : Nah. Kalau yang satu ini juga jangan dibalas dengan emosi, karena dia juga akan membalasnya dengan emosi juga. Atau bahkan dia akan mengabaikan fic anda dan Cuma melihat AN yang berisi balasan untuk yang tidak mempunyai akun. Balas dia dengan bertanya apa yang membuat fic anda kurang bagus dimata dia. Dan tentunya dengan bahasa yang sopan.

3.       Flamer Tak Tahu Diri
Nah ini nih flamer yang paling dibenci sama para author. Flamer yang satu ini adalah flamer yang hanya mengatakan kata-kata yang berada di kepalanya saja, dia bahkan kadang tidak membaca fic anda dan Cuma melihat bagian review saja. Dan mengutarakan apa yang dia simpulkan dari semua review yang ada. Termasuk kata-kata yang kasar seperti... tidak perlu dikatakan juga pasti kalian sudah tahu.

Ciri-ciri flamer yang satu ini adalah sebagai berikut :
a.       Tidak memiliki akun (sudah jelas)
b.      Terkadang menggunakan nama orang lain seperti author yang lagi booming atau author yang sudah jarang keluar
c.       Kata-kata kasar seperti........  ah sudahlah
d.      Cuma bisa ngomong tak ada bukti bahwa apa yang dia katakan itu benar
e.      Tidak pernah berfikir dengan logika.
f.        Dan cenderung masih bocah :v

Cara mengatasinya : Gampang. Kalian balas saja dengan sopan, selayaknya “Bunga mawar yang indah namun menyembunyikan sebuah duri tajam dibalik daunya” atau seperti “Ular cincin emas yang menyembunyikan sepasang taring tajam dan beracun didalam mulutnya”
Tapi ingat jangan menggunakan kata-kata yang kotor didalam balasan anda, karena itu hanya akan  mengotori fic anda saja. Pojokan dia dengan kata-kata yang sesuai dengan apa yang dia utarakan, serta pertahankan apa yang menurutmu benar dan perjuangkanlah karya anda.
Dan lihat apa yang akan terjadi setelahnya... karena Cuma ada dua kemungkinan yang terjadi.

1.       Dia akan berhenti menengok fic anda dan mencari mangsa baru
2.       Dan yang terakhir. Dia akan muncul lagi dengan sejuta sumpah serapah yang kalian tidak perlu mengerti apa isinya.

Dan saranku abaikan saja atau bahkan hapus saja review dia dari fic anda. Karena lebih baik kehilangan satu reader dari pada harus menghadapi orang yang bahkan tidak memiliki patokan dalam berpikir.
Kenapa aku bisa tahu semua hal itu karena pasti setiap author akan menghadapi itu sebagai cobaan dan juga rintangan demi menggapai sebuah kejayaan dan perkembangan dari fic anda. Dan... Sekian.....
.

By : DiwarX
Share this article :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Tipe-Tipe Flamer dan Cara Mengatasinya"